Proyek Pemasangan U-Ditech  Bergelombang!! Dinas PUPR di Kabupaten Karawang Bidang Terkait Tutup Mata, Ada Apa??

avatar Rakyat Jelata

KARAWANG I rakyatjelata.com Pembangunan Drainase di Dusun Kosteng, Blok H. Wastur RT. 16/08 Desa Sukatani, Kecamatan Cilamaya Wetan Kabupaten Karawang Provinsi Jawa Barat, proyek pemasangan U-ditch.Yang di anggarkan "Duit Rakyat" dikerjakan nyaris tidak sesuai Spec atau tak sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB) pihak pengawas Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bidang Sumber Daya Alam (SDA) jangan tutup mata, Selasa (7/11/2023).

Pekerjaan tersebut dikerjakan oleh CV. Nurjanah Illahi, melalui Nomor Kontrak 027.2/’06.2.01.07.54/KPA-SDA/PUPR/2023, dengan pembiayaan dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Karawang sebesar Rp. 189.220.000,- (seratus delapan puluh sembilan juta dua ratus dua puluh ribu rupiah) untuk volume Panjang 108,00 M’, UK 0,80 x 0,80 M’ (UDITCH).

Baca Juga: Kejati Jabar Minta Keterangan Kasubag keuangan dan Bendahara Dinas PUPR Kabupaten Karawang

Fakta di lapangan sambungan antara material U-ditch terlihat tidak merata alias bergelombang. Selain itu, pemasangan material U-ditch tampak sambungan berjajar/nat renggang dan tidak terkunci dengan baik antara satu sama lain, kemungkinan disaat musim penghujan nat yang renggang menganga berakibat bocor air hingga meluber/menggenangi rumah warga.

Foto: pengerjaan sambungan material U-ditch tidak sejajar dan terbuka lebar.(rakyatjelata.com/adi).Foto: pengerjaan sambungan material U-ditch tidak sejajar dan terbuka lebar.(rakyatjelata.com/adi).

Baca Juga: Miris, Turap Belum Satu Tahun Sudah Hancur, Pengawas dan Tim Komisi Harus Tegas

Patut disorot akibat pemasangan U-Ditech terlebih dahulu tata letak tidak menggunakan hamparan pasir kering serta di mungkinkan tidak ditarik pengukuran benang sejajar, sehingga hasil pemasangan  tidak lurus  bahkan sambungan nat renggang menganga. ironisnya pihak pengawas hanya diam? apa memang tidak datang atau cek lokasi, padahal peranan pengawas akan berpengaruh di teknis pekerjaan.

Dua hari berturut-turut Rabu-Kamis (1-2/11/2023) awak media ini sambangi area kerja nampak tidak satupun pekerja yang ditemui alias dialokasi tak ada giat kerja dikutip dari media online.

Baca Juga: Modus Belanja Paket Dibidang SDA Dinas PUPR Karawang Terjadi Lagi

Terpisah awak media menghubungi via WhatsApp konfirmasi terhadap Pihak Dinas PUPR Bidang SDA untuk menanyakan siapa Pengawas dinas PUPR yang mengawasi pekerjaan U-Ditech tersebut? namun pihak Dinas bungkam, ada apa dengan pekerjaan U-Ditech di desa Sukatani?.

Dengan adanya informasi ini, Dinas PUPR bidang terkait untuk bisa mengevaluasi pelaksana dan pengawas agar bisa bekerja lebih maksimal dalam pengawasan, bukan malah tutup mata atau hanya diam saja ketika ada pengaduan.(red)

Editor : adi