Danramil Kebomas mengikuti Jalan Sehat dan Pembukaan Eco Park Randuagung

avatar Rakyat Jelata

GRESIK, rakyatjelata.com - Masih dalam semarak HUT Kemerdekaan RI ke 78, kegiatan jalan sehat dan Pembukaan Eco Park Desa Randuagung Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik diselenggarakan pada hari Minggu (3/9/2023)

Turut hadir, H. Fandi Akhmad Yani, S.E.(Bupati Gresik), M. Yusuf Ansori S.Sos MM (Camat Kebomas), H. Khambali (Kades Randuagung), Kapten Inf Mujianto (Danramil 0817/07 Kebomas) dan juga masyarakat sekitar antusias meramaikan pada kegiatan jalan sehat dan pembukaan Eco Park Randuagung.

Baca Juga: Jalan Sehat Dalam Rangka Peringatan Hari Pahlawan di Desa Tarik, Muhdlor Berpesan Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat Ajak Warga Kompak

Saat ditemui, Kapten Inf Mujianto (Danramil Kebomas) menyampaikan kegiatan akan diawali dengan senam bersama-sama bertujuan selain untuk pemanasan dan juga kebugaran. Selesainya senam, kemudian dilanjutkan dengan jalan sehat bersama.

Baca Juga: Jelang HUT Lalu Lintas ke-67, Ditlantas Polda Jatim Gelar Jalan Sehat Bersama Pelajar dan Masyarakat

"Ini juga merupakan pesta rakyat, terbukti antusias masyarakat bersemangat datang kemari untuk meriahkan kegiatan. Para peserta jalan sehat akan melewati rute yang ditentukan oleh panitia kemudian kembali lagi ke titik awal start."kata Danramil.

"Disamping itu, hadiah Doorprize yang disediakan oleh panitia cukup banyak sehingga menambah kemeriahan dan keceriaan para peserta."imbuhnya.

Baca Juga: Jalan Sehat Bersama, Dandim Gresik Ingatkan Masyarakat Untuk Tingkatkan Cinta Tanah Air Dan Bangsa

Selama kegiatan berjalan tertib, aman dan lancar. Dengan mengangkat bendera petanda dimulai kegiatan jalan sehat dan pembukaan Eco Park Randuagung ditandai dengan pelepasan Balon Merah Putih ke udara. (*/id@).

Editor : ida