Kodim 0817/Gresik Gelar Bazar Murah Ramadhan Berkah, Ramai Diserbu Para Anggotanya

avatar Rakyat Jelata

GRESIK,rakyatjelata.com - Acara Bazar Murah Ramadhan Berkah yang digelar oleh Kodim 0817/Gresik dalam rangka semarak bulan suci Ramadhan menjelang lebaran Idul Fitri yang bertempat di halaman Makodim 0817/Gresik, Jl. R.A. Kartini No.33, Kesemen, Gapurosukolilo, Kec. Gresik, Kab. Gresik. Jumat (14/04/2023).

Kegiatan ini dapat terlaksana atas kebijakan dari Bapak Dandim 0817/Gresik yang bekerjasama dengan PT. Indomarco Prismatama Cab. Gresik dan PT. Garudafood Putra Putri Jaya Gresik. Kegiatan Bazar ini merupakan kegiatan perdana yang digelar pada bulan Ramadhan tahun ini di Kodim 0817/Gresik dengan diikuti oleh seluruh anggota beserta Ibu-Ibu Persit Makodim dan Satuan Koramil Jajaran.

Baca Juga: Tim Current Audit Itdam V/Brawijaya Datangi Kodim 0817/Gresik, Ini Tujuannya

Kemeriahan dan antusiasme para anggota terlihat sejak pagi, diawali dengan pelaksanaan kegiatan apel pagi yang diambil oleh Pasi Ter Kodim 0817/Gresik Kapten Inf Supriadi, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Mayor Inf Bambang Kushariyanto yang sekaligus membuka Acara Bazar tersebut.

Dalam sambutannya, Mayor Inf Bambang menuturkan bahwa kegiatan Bazar Murah ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian dari pimpinan terhadap para anggotanya guna memberikan alternatif belanja sembako murah, dengan kualitas yang sama dengan di tempat lainnya namun harga lebih miring.

Baca Juga: Program Katpuanter Apkowil Tersebar Tahun 2023 Kodim 0817/Gresik

"Menjelang lebaran Idul Fitri, tentunya kebutuhan belanja sembako bagi para anggota juga meningkat. Sedangkan harga di pasaran terus merangkak naik. Maka dari itu, kebijakan dari pimpinan dalam menyediakan wahana belanja sembako murah dengan menggelar kegiatan Bazar Murah Ramadhan Berkah," terang Mayor Inf Bambang.

Kegiatan Bazar juga turut dimeriahkan dengan adanya beberapa tenda stand yang disiapkan dari pihak PT. Indomarco Prismatama Cab. Gresik dan PT. Garudafood Putra Putri Jaya Gresik yang menggelar bahan sembako juga snack makanan untuk dijual dengan harga murah meriah.

Baca Juga: Kodim 0817/Gresik Mengikuti Sosialisasi Aplikasi ETWPAD Dilaksanakan Secara Virtual

Alhasil, dengan kegiatan Bazar yang menyediakan harga bahan sembako dan snack makanan yang lebih murah, sehingga ramai diserbu oleh para anggota beserta Ibu-ibu Persitnya dan belum begitu siang sudah ludes terjual. (*/id@)).

Editor : ida

Berita   

FPN Bersama Wali Kota Batu, Audensi Bahas Program SPUNCAK BATU

Ketua Umum ormas Formasy Praja Nusantara (FPN) Dodik Purwoko,SP. melakukan audiensi dengan Walikota Batu yang diwakili oleh Sugeng Pramono selaku Asisten II Kota Batu(Enonomi & Pembangunan), didampingi sdri Wendy dan Feny S dari DLH, diterima diruang…