Saber Pungli Kabupaten Karawang Akan Klarifikasi langsung Ke MTSN 6 Karawang

KARAWANG | rakyatjelata.com

Dugaan adanya pungutan di MTSN 6 Karawang direspon tim Saber Pungli Karawang Bahkan akan segera turun atau klarifikasi ke sekolah MTSN 6 Karawang.Sabtu 23/12/2023

AKP Joko Suwito saat dikonfirmasi via telp Whatsap mengatakan. Berdasarkan Peraturan Menteri Agama(PMA) No 20 Tahun 2016 bahwa sekolah madrasah ketika dilakukan kesepakatan bersama komite dengan orang tua murid dan berbentuk sumbangan yang tidak mengikat serta tidak ditarget apa lagi tidak ada penekanan itu sah sah saja.Dan terkait baju seragam sekolah kalau sekolah mempunyai koperasi yang sudah berbadan hukum juga sah saja ,tetapi kalau sekolah tidak punya koperasi dan diwajibkan untuk beli disekolah menurut pendapat saya salah,dan kalau bisa untuk anak yatim piatu dibebaskan biaya apapun.ucapnya

Dan terkait dugaan Pungutan untuk bangunan serta ada ijasah yang infonya ditahan oleh pihak sekolah karena orang tua murid belum melunasi uang bangunan kami secepatnya atau Minggu depan akan klarifikasi ke sekolah langsung ,dan ketika terbukti kami akan tegas .tutup Joko Suwito

Terpisah H Asep Kabid Penmad kemenag Jabar memberikan komentar, silakan kalau kasie penmad kemenag kabupaten Karawang tidak merespon hubungi saja kepala kemenag Karawang.Yang jelas dari adanya informasi kami langsung konfirmasi ke kasie penmad kabupaten Karawang.tegas Kabid penmad Kemenag Jabar H Asep

Dari adanya informasi dugaan Pungutan di MTSN 6 Karawang kasie Penmad kemenag kabupaten Karawang tidak ada respon dan terkesan menghindar.

@di

Editor : Admin Rakyatjelata