Camat dan Lurah Teledor, Warga Menderita Tak Terpantau

avatar Rakyat Jelata

foto : Indra Camat kecamatan Tegalsari Surabaya berkaos Coklat


Baca Juga: Sambat Nang Cak Eri, Walikota Surabaya Beri Edukasi ke Camat, Lurah, dan Kepala PD Selesaikan Persoalan Warga

SURABAYA,rakyatjelata.com - Nurcholis Lurah Wonorejo, Kecamatan Tegalsari Surabaya dan Indra selaku Camat Tegalsari terkesan mangkir dari media untuk di minta mengklarifikasi persoalan yang menimpa warganya terkait bantuan dan masalah pendidikan.

Seperti diketahui telah mencuat pemberitaan seorang anak yang bertempat tinggal bersama neneknya tepatnya di Kelurahan Wonorejo, Kecamatan Tegalsari Kota Surabaya hingga dirinya tak bersekolah dan neneknya sedang sakit.

Setelah ramai beredar pemberitaan barulah Camat Indra mendatangi tempat tinggal anak tersebut. Tak lama beberapa menit kemudian Camat Indra berpamitan barulah Lurah Nurcholis nampak turut datang ke rumah warga yang menjadi perhatian pada hari Senin 26 Juni 2023.

Selesai bertandang di rumah tersebut, para wartawan meminta waktu kepada Indra selaku Camat untuk memintai penjelasan, namun di jawab " maaf saya ada rapat ".

Begitu pula para wartawan meminta wawancara kepada Nurcholis selaku Lurah namun tidak bersedia. Bahkan di jawabnya dengan nada tergesa gesa.

" Mbak di kantor saja ya ", katanya kepada awak media.

Baca Juga: Wali Kota Eri Godok Perwali MBR, Camat, Lurah dan RT/RW Dituntut Lebih Selektif

[caption id="attachment_85744" align="alignnone" width="700"] foto : Nurcholis Lurah, kelurahan Wonorejo Surabaya, duduk di tengah[/caption]

Tetapi setelah awak media sampai di kantor kelurahan, jawaban Lurah "Tunggu 10 menit paling cepat, paling lama setangah jam."

Sampai berita ini di naikkan, Selasa 27 Juni 2023 tidak ada konfirmasi dari pihak Lurah Nurcholis dan Camat Indra terkait perkembangan penanganan akan pendidikan anak tersebut dan kondisi neneknya.

Dalam peristiwa ini menjadi teringat kembali akan adanya perintah Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya, yang mana pernah mengancam dan akan mencopot pejabat Pemerintah Kota Surabaya yang tidak peka terhadap warganya.

Baca Juga: Eri Cahyadi Kumpulkan Camat dan Lurah, Sampaikan 5 Pesan Penting

"Ingat ya pejabat Kota Surabaya, sampe sampean jadi pejabat tidak tahu warga saya ada yang menderita. Saya habisi kalian." tegas Wali kota dalam rekaman tersebut.

"Lihat turun kebawah, masih banyak orang susah di surabaya. Gunakan jabatan sampean untuk cek selalu kebawah. Hadir saya disini untuk orang cilik,anggaran APBD Kota Surabaya akan saya gunakan untuk kebahagiaan warga Surabaya," lanjut Wali Kota dengan nada keras.

"Ingat sekali lagi pesan saya. Sampai saya melihat ini dan pejabat struktural pemerintah kota tidak ada yang tahu, Saya habisi kalian semua, tak hentikan jabatan sampean semuanya. Tolong jaga itu betul amanat Saya," pungkasnya dalam Video berdurasi 1 menit 22 detik tersebut.(id@)

Editor : ida