rakyatjelata.com skyscraper
rakyatjelata.com skyscraper

PWI Pusat Gelar Pra UKW Melalui Program LUKW

SURABAYA | rakyatjelata.com - PWI Pusat kali ini menggelar UKW dengan melibatkan PWI Jatim dan PWI Banten. Untuk rangkaian acaranya akan di selenggarakan mulai dari 25 Mey 2024 untuk Pra UKW nya. Para peserta mulai berkumpul pada pukul 08.00 yang di sediaka melalui Zoom Meeting. Setelah itu sesuai jadwalnya di lanjutkan dengan UKW pada 28-29 Mey 2024.

Para peserta yang mengikuti Pra UKW melalui Zoom terdaftar sebanyak 62 peserta. Dengan pelatihan ini di harapkan agar para peserta dapat beradaptasi menjelang Ujian Kompetensi Wartawan yang di berikan oleh LUKW.

Baca Juga: Awal Tahun, Lembaga UKW Unitomo Sukses Melaksanakan Uji Kompentensi Wartawan Angkatan 3

Tak lupa sebagai pembuka pada acara itu para peserta menyanyikan lagu Indonesia raya. Di pimpin langsung oleh direktur LUKW PWI Pusat Firdaus Komar dengan memandu acara secara seksama.

Pemateri untuk sesi Kode Etik Jurnalistik dan beberapa pasal di dalamnya di berikan langsung oleh Prof Suprapto. Adapun materi yang di berikan salah satunya adalah terkait Kode Etik Jurnalistik yang harus di pahami. Serta UU 40 1999 tentang Pers.

Dalam penjelasannya Prof Suprapto menekan bahwa wartawan wajib mencari untung di dalam bisnisnya. Namun tidak lepas dari aturan dan Kode Etik Jurnalistik yang telah ada.

"Kita wajib mencari untung dalam karya jurnalistik dengan mengacu pada iklan atau lainnya." Terang Prof Suprapto.

Selain itu Prof Suprapto juga menenkankan bahwa profesi wartawan tidak hanya di lindungi oleh UU.

"Kita tidak hanya di lindungi UU, kita juga di lindungi oleh Konstitusi dan itu tertuang dalam UUD 45." Imbuhnya.

Setelah itu di lanjutkan dengan sesi berikutnya. Sebanyak 3 sesi LUKW memberikan materi kepada peserta. Usai isoma para peserta melanjutkan ke sesi 3 dengan pembahasan pembuatan berita untuk tiap jenjang. Dengan di pandu oleh Djunaedi Tjunti Agus memberikan arahan kepada wartawan Muda agar dapat menyuguhkan berita straight news , lalu untuk Madya membuat Pictures dan wartawan utama membuat Tajuk. (Kiki/Red)

Editor : Admin Rakyatjelata