Bupati Jember Beri Bantuan Keluarga Korban Meninggal Papuma saat Tiket Gratis

avatar Rakyat Jelata

JEMBER, rakyatjelata.com - Bupati Jember bersama Jasa Raharja Kantor Cabang Jember dan Kepolisian Resort Jember bersama-sama mendatangi keluarga korban meninggal saat berwisata di Papuma. Rombongan membawa bantuan sosial dan santunan kematian langsung ke rumah almarhum Siti Qomariah dan diterima oleh suami. Dalam keterangan pers, Bupati Hendy menyatakan ikut berduka cita atas kejadian yang tidak diharapkan oleh siapapun. "Kemarin terjadi kecelakaan (accident) di Papuma yang menimbulkan kematian ibu Siti Qomariah," ungkap Bupati. Kejadian tersebut pada Hari Minggu tanggal 8 Mei 2022 saat Siti Qomariah bersama suami dan anaknya hendak berlibur ke Papuma. Mereka antusias mau ke sana sebab mendengar Bupati Jember menggratiskan tiket masuk. Tanpa ada firasat mereka bersama masyarakat Jember lainnya ramai-ramai menuju Papuma. Apalagi pas hari minggu. Tetapi naas tidak bisa ditolak garis hidup Siti Qomariah harus berakhir di sana. Pemkab Jember, langsung lewat Bupati Hendy memberi perhatian kepada keluarga korban. Bantuan sembako dan bahan kebutuhan lain diberikan kepada suami almarhum. Bersama Bupati, Jasa Raharja Kantor Cabang Jember memberikan santunan kematian kepada ahli waris korban. "Hari ini juga Jasa Raharja langsung mengeksekusi karena memang kecepatan koordinasi dari polres dan dinas perhubungan sebagai kelengkapan data, mendapatkan santunan," terang Hendy Siswanto. Terkait dengan kejadian tersebut Bupati Hendy akan mengevaluasi kebijakan tiket gratis khususnya untuk obyek Papuma. [caption id="attachment_59195" align="alignnone" width="700"] Bupati Hendy berempati pada keluarga korban[/caption] "Hari ini terakhir dan akan kita evaluasi," ucapnya. Direncanakan pada minggu depan Dirut Perhutani akan datang ke Jember menemui Bupati Hendy. Mereka berdua akan membicarakan dan sekaligus mengevaluasi tiket gratis di Papuma. Untuk tahun depan, masih belum bisa dipastikan apakah tiket gratis masuk Papuma masih berlaku. Tetapi Bupati Hendy bertekad semua obyek wisata digratiskan. "Saya mau-nya (wisata) di Jember gratis semua. Serius nih, bukan ngomong saja. Saya ingin Jember ini makmur dan dengan tiket gratis ini akan timbul market place baru sehingga ekonomi bergerak," pungkas Bupati Jember. [caption id="attachment_59194" align="alignnone" width="700"] Santunan kematian dari Jasa Raharja kepada ahli waris korban meninggal[/caption] Sementara itu Kepala Kantor Jasa Raharja Jember, Darwin P Sinaga mengatakan pihaknya berbelasungkawa atas kematian korban atas nama Siti Qomariah. "Di sinilah sinergitas kita dengan instansi terkait dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya yang tertimpa kecepatan," ungkap Darwin. Pada saat itu Jasa Raharja memberikan santunan sebesar Rp.50.000.000 kepada ahli waris yang diterima oleh suami korban, Agus. (Sigit)

Baca Juga: Polres Jember Berhasil Amankan Tersangka Penyebar Berita Hoax Penculikan Anak

Editor : Admin Rakyatjelata