Puluhan Pasangan Terjaring Razia Satpol PP Surabaya , Wakil walikota Armuji : Iki Wayahe Covid Rek !!!

avatar Rakyat Jelata


rakyatjelata.com,SURABAYA - Hari Valentine 14 Februari, Satuan Polisi Pamong Praja Kota Surabaya mengawasi hotel dan tempat penginapan lainnya yang diduga menjadi tempat prostitusi berkedok hari kasih sayang. Pengawasan ini rutin dilakukan setiap mendekati Valentine, yakni pada malam hari. Saat pandemi Covid-19, pihaknya juga semakin rutin melakukan pengawasan penerapan prokes, dan melakukan swab hunter. Senin (14/2) Sore terdapat Puluhan Pasangan bukan Suami Istri yang terjaring Razia oleh Satpol PP dari sejumlah Hotel yang ada di Kota Surabaya diamankan di Mako instansi Penegak Perda tersebut. Wakil walikota Surabaya Armuji saat mendengar berita itu merespon dengan mendatangi Aula Satpol PP Kota Surabaya. " Waduh , kok akeh Rek sing kenek . Iki Wayahe Covid Rek !!! " , Ujar Cak Ji dengan Logat Khas Suroboyoan Dirinya juga menyempatkan bertanya kepada pasangan bukan suami istri yang terjaring Razia tersebut , rata - rata menjawab motif check in di hotel merupakan bentuk peringatan Hari Kasih Sayang. "Kalau memang memperingati hari kasih sayang ya terpakan Prokes dan ingat keluarga dirumah , nanti akan dilakukan pembinaan , jangan diulangi ya " , tegas Armuji Wakil Walikota Surabaya yang gemar blusukan itu menghimbau agar warga mematuhi edaran Satpol PP telah menerbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 300/867/436.7.1.18/2022 mengenai Pengawasan Perayaan Hari Valentine. Reporter : Ida

Baca Juga: Anak DPR RI Pembunuh Pacarnya!! Ini Modusnya....

Editor : Admin Rakyatjelata