Operasi Pasar Minyak Goreng Bulog Diserbu Warga

avatar Rakyat Jelata

JEMBER, rakyatjelata.com - Kantor Bulog Cabang Jember melakukan operasi pasar guna menstabilkan harga minyak goreng. Operasi ini bekerjasama dengan Disperindag Kabupaten Jember dan dibawah pengawalan Polsek Sumbersari. Pelaksanaan operasi di depan Kantor Cabang di Jalan Jenderal Basuki Suprapto no.141 Jember, Selasa, (22/2/2022). Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Jember, Bambang Saputro, SH., M.Si mengucapkan terimakasih kepada Bulog Cabang Jember atas inisiasinya menggelar operasi pasar itu. "Harga eceran yang ditetapkan oleh pemerintah yaitu rp.14.000 per liter. Tetapi di lapangan harganya lebih tinggi," ucap Bambang. Kadisperindag menyebutkan bahwa stok minyak goreng di Jawa Timur dan Jember sebenarnya cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Ia masih belum menemukan di jalur mana yang menyebabkan langkanya di pasar. [caption id="attachment_52719" align="alignnone" width="700"] Masyarakat ambil kupon antrian di Toko Kita di Kantor Bulog Jember[/caption] Disperindag akan terus bersinergi dengan Bulog Jember dalam upaya menstabilkan harga minyak goreng agar kembali ke harga yang ditentukan oleh pemerintah. Bambang berpesan kepada masyarakat agar tidak kuatir sehingga melakukan panic buying. "Kami berharap masyarakat tidak panik dan membeli seperlunya saja. Tidak perlu menumpuk sebab persediaan masih cukup banyak," pungkas mantan Camat Kaliwates itu. [caption id="attachment_52717" align="alignnone" width="700"] Masyarakat antri menukarkan kupon dengan 2 liter minyak goreng @rp.14.000[/caption] Sementara itu Kepala Cabang Bulog Jember, Achmad Mustari mengatakan, hari ini mulai dilakukan operasi pasar dalam rangka penstabilan harga minyak goreng. "Hari ini kita jual dengan sistem kupon dengan jumlah 150 kupon atau orang," ucap Mustari sapaan Kacab Bulog Jember. Setiap kupon akan mendapatkan minyak goreng maksimal 2 liter dengan harga rp.14.000 per liter. Mustari telah menyiapkan 4.200 liter pada tahap untuk masyarakat Jember. Masyarakat dipersilahkan datang ke Bulog setiap hari hingga stok di Bulog habis. Bahkan ia telah menyiapkan tahap kedua. "Kita masih akan mendatangkan lagi 10.000 liter," tandas mantan Kacab Bulog Madiun itu. Dalam operasi pasar minyak goreng Bulog bekerjasama dengan pabrikan nasional sehingga bisa menjual dengan harga sesuai ketentuan. (Sigit)

Baca Juga: Polres Jember Berhasil Amankan Tersangka Penyebar Berita Hoax Penculikan Anak

Editor : Admin Rakyatjelata