Jalan Poros Desa Kendung Makin Nglenyer

avatar Rakyat Jelata

Rakyatjelata Bojonegoro Usai menerima sisa pencairan 50 persen Bantuan Keuangan Desa (BKD) tahun 2021, Pemdes Kendung, Kecamatan Kedungadem langsung tancap gas. Agar segera menikmati jalan Poros Desa makin Nglenyer, Kades Kendung Mulyadi mengatakan timlak pembangunan BKD bersama warga desanya sekarang ini telah melakukan pengaspalan jalan poros desa. Kami semua bekerja cepat, semaksimal mungkin agar program BKD dapat lekas terselesaikan, ucapnya. Kata Mulyadi, program BKD sangat mengena sasaran. Sebab, pelaksanaannya diserahkan sepenuhnya kepada desa penerima manfaat. Alhamdulillah, para pekerja kesemuanya dikerjakan oleh warga lokal, terkecuali operator alat berat, ujarnya. Dijelaskan, desanya mendapatkan bantuan BKD guna pembangunan jalan aspal poros desa senilai kurang lebih Rp 6,3 milliar dengan panjang 3,8 km, lebar 3,9 meter. Semoga pelaksanaan dapat terselesaikan sesuai target dan harapan, tuturnya. Terpisah, Camat Kedungadem Agus Susetya Hardiyanto juga menaruh harapan besar dengan adanya bantuan BKD bersumber dari APBD Pemkab tersebut. Saya berharap program dari Pemkab ini dapat terus berkelanjutan kedepanya, Karena jalan termasuk satu kunci untuk dongkrak perekonomian warga, imbuhnya. (Kus)

Editor : Admin Rakyatjelata

Berita   

Akhmad Adi Sugiarto Resmi Jabat Kasi Intel Kejari Karawang

Kejaksaan Negeri Karawang menggelar acara serah terima jabatan (Sartikab) antara Akhmad Adi Sugiarto SH.MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Intel di Kejari Subang, dan Kepala Seksi Intelijen Kejari Karawang, Rudi Iskonjaya SH.MH, yang dipindah tugas…