Bupati dan Wakil bupati menijau jembatan terputus di sidomulyo kecamatan Pule

avatar Rakyat Jelata

Trenggalek, Rakyatjelata.comJembatan  Desa Sidomulyo, Kecamatan Pule kembali terputus akibat derasnya aliran Kali Klebet 1 Januari Kemarin. Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin didampingi wakilnya, Syah Muhamad Natanegara meninjau jembatan yang putus dan ada penanganan sehingga sementara kendaraan roda 2 bisa tetap melintas.Senin (3/1/2022)

"Jembatan ini tercatat 2 kali terputus, 2019 lalu putus dan ditangani dengan mendirikan jembatan darurat tahun 2021 kemarin. Namun kembali terputus kembali, karena memang arus sungai yang sangat ekstrem. ," ucapnya

Sebenarnya penanganan permanen sudah dipersiapkan tahun ini dan Bupati meminta itu bisa disegerakan, pasalnya jalur ini merupakan jalur vital bagi warga sekitar.

women's human hair wigs

nflshopwig saleadidas running shoesnfl jerseyssex toys for mencheap nike air maxcustom jerseysadidas ultraboost shoesbuffalo bills Jerseyscustom basketball jerseycustom jerseycustom jerseys basketballcustom baseball jerseycustom jerseysbest wigsadidas yeezy boost 350

Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin menuturkan sebenarnya untuk pembangunan permanennya dana dari pusat sudah ada, tinggal mekanisme administrasinya saja dipercepat. Sambari itu nanti dari PU kita perkuat untuk dasar jembatannya, karena sebenarnya jembatan daruratnya masih bisa didirikan lagi.

"akan kita bronjong untuk pondasi sementara, guna sekedar jalur melintas roda 2. Sehingga aktivitas masih bisa berjalan. Untuk permanennya, harapannya bulan ini dikerjakan tinggal menyelesaikan administrasi. Nanti kita akan berkoordinasi dengan LKPP dan yang lainnya," ungkapnya

Jembatan darurat sendiri berasal dari dana pusat yang sudah masuk ke APBD kita. Total rehab rekon-nya sebesar Rp. 19 miliar. Sedangkan untuk jembatannya sendiri sebesar Rp. 2,75 miliar

Suroso warga sekitar menerangkan Sabtu siang (1/1/2022) jembatan Sidomulyo, Kali Klebet kembali putus Sudah 2 kali ini putus, karena hujan lebat, air sungai deras dan akhirnya ambrol

"Untuk aliran Sungai Klebet ini dari Puyung, melewati Sidomulyo, mengarah ke Panggul. Sedangkan jembatan itu merupakan jalur vital warga sekitar yang menghubungkan warga Pule dan Ponorogo ke Panggul atau sebaliknya,"tuturnya

Joko Rusianto Kalaksa BPBD, menambahkan. tahun 2021 kemarin bencana jembatan putus di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pule ini sudah di tangani dengan jembatan darurat. Kemudian karena arus air yang deras kembali putus lagi Jadi sudah ditangani dan tahun ini seharusnya bisa dibangun, namun gambarnya harus direvisi kembali melihat situasinya sekarang.

" Sementara seperti saran Bupati, jembatan ini nantinya difokuskan untuk melintas roda 2. Untuk roda 4 lebih sementara dilarang melintas." tutupnya (Ret/ag)

Editor : Admin Rakyatjelata