BI Provinsi Jatim Gelar JCC 2022, Gelorakan kembali Kejayaan Kopi Jawa

avatar Rakyat Jelata

SURABAYA,rakyatjelata.com - Bank Indonesia provinsi Jawa Timur akan selenggarakan  Java Coffee Culture (JCC) yang bertajuk Beyond a Cup of Coffee di Jalan Tunjungan Surabaya pada tanggal 26-27 November 2022, bekerjasama dengan Pemerintahan kota Surabaya dan Puslitkoka Indonesia.

Budi Hanoto Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur dalam kegiatan Media Briefing, Rabu 23 November 2022 bertempat di Room Colonial lantai 1 Hotel Double Tree Surabaya menyampaikan Java Coffee Culture (JCC) 2022 dengan tema Beyond a Cup of Coffee, memperkuat peran komoditas kopi Jawa sebagai komoditas unggulan yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif berkelanjutan dengan rantai nilai berbasis go global dan go digital secara end to end.

Baca Juga: Survei PRC: Khofifah Perkasa di Pilgub Jatim 2024

Java Coffee Culture 2022 diharapkan mampu mendukung 1. Peningkatan eksposur daya saing, dan penjualan, termasuk ekspor komoditas kopi Jawa, 2. Diversifikasi produk olahan dan jasa Kopi Jawa, 3. Penguatan linkage komoditas Kopi Jawa. Terang Budi Hanoto.

Budi Hanoto melanjutkan bahwa produksi kopi di Jawa secara perlahan terus menunjukkan peningkatan dengan tingkat produksi tahunan hingga tahun 2021, saat ini Indonesia berada di peringkat kelima besar produsen kopi dengan jumlah 99 ribu ton kopi di 2021 di Pulau Jawa. Jumlah ini didominasi kopi dari Jawa Timur sebanyak 49 ribu ton. Ke depan potensi ekspor produksi kopi di Jawa semakin meningkat didorong kinerja ekspor ke berbagai negara seperti Mesir, Malaysia dan Italia.

Strategis Bank Indonesia untuk mendorong potensi komoditas unggula kopi dengan program UMKM melalui 3 pilar yaitu korporatisasi, peningkatan kapasitas dan perluasan akses pembiayaan.

Baca Juga: Anak DPR RI Pembunuh Pacarnya!! Ini Modusnya....

JCC 2022 dirancang sebagai event tahunan untuk memperkenalkan value sejarah filosofi dari seluruh kopi specialty, sebagai tempat pertemuannya pecinta, pebisnis, dan penggiat kopi. Terangnya.

Event JCC 2022 akan dipusatkan di Jalan Tunjungan Surabaya dengan berbagai kegiatan eduCoffee antar lain Talkshow dan Workshop, Business Matching, Kompetisi, Semarak JCC dan Fun Games yang bertujuan untuk menggelorakan kembali kejayaan kopi Jawa yang berkontribusi signifikan terhadap pengembangan komoditas kopi Nasional. Pungkasnya

Baca Juga: Slot4D | Daftar Situs Slot 4D Gacor Terbaru 2023 Gampang Menang Modal Deposit 10k pasti gacor maxwin

id@

Editor : ida